Yuk.. Shalat Berjamaah di Masjid

Masjid Al-Muhajirin Pasang Kubah, Tampak Megah dan Modern

Masjid adalah rumah ibadah umat Islam, rancangan atau arsitektur Masjid Al-Muhajirin sangat identik dengan kubah di bagian atapnya.

Senin (21/12/20) Dimulai pemasangan kubah pada Masjid Al-Muhajirin, menciptakan kesan megah dan modern pada pembangunan masjid berlantai II (dua) ini. Dan dapat membuat ruangan yang cukup besar dibawahnya, sehingga menciptakan kemegahan pula di dalam masjid.
“Pemasangan kubah selesai dikerjakan 5 (lima) hari, selama dalam pemasangan kubah dan rangka bagian dalam (dome kubah), pengurus masjid memohon maaf atas ketidaknyamanan jamaah saat melakukan shalat,” ujar Ketua Seksi Pembangunan Yudi Okdesta.

Ketua Masjid Al-Muhajirin Dr. Jarir, M.Ag mengucapkan terimakasih kepada jamaah dan donator yang sudah membantu dalam pembangunan masjid. Sebelumnya pengurus masjid menggalang dana setiap bulan untuk pembangunan masjid dari warga RT01, RT02, RT04, Perumahan Savana, warga sekitar masjid dan donator.
“Menjelang akhir Desember 2020 pemasangan kubah masjid selesai dikerjakan,” ujarnya.

Ketua Yayasan Masjid Al-Muhajirin Dr. Hasanuddin M.Si mengapresiasi pengurus masjid dan jamaah, penampilan masjid semakin indah dan megah setelah dipasang kubah, ada kekhasan tersendiri pada masjid ini, ujarnya.

Alhamdulillah, kami tidak menyangka masjid yang dibangun bersama ini sudah memasuki tahap pemasangan kubah dan bisa diselasaikan dengan cepat, ungkap Ketua RW03 Dusun IV Baharuddin.

Pantauan di masjid, jamaah yang masuk masjid pada kagum, semuanya pada melihat keatas kubah, terlihat pembangunan lantai II (dua) hingga pemasangan kubah sangat cepat dengan arsitektur yang menawan sehingga menghasilkan perpaduan yang bagus dan unik, masjid tampak megah ucap Eka Abrianto didampingi Masrul dan jamaah lainnya.***

Proses Pemasangan Kubah, Dokumentasi Nashihul Amin, S.Ag dan Rasoki
Senin, 21 Desember 2020
Selasa, 22 Desember 2020
Rabu, 23 Desember 2020
Kamis, 24 Desember 2020
Sabtu, 26 Desember 2020

1 Komentar untuk "Masjid Al-Muhajirin Pasang Kubah, Tampak Megah dan Modern"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel