Yuk.. Shalat Berjamaah di Masjid

Alhamdulillah 20 Tabung Infak Jamaah Akan Dibagikan

Alhamdulillah tabung infak yang dibuat Ustaz Rasoki sudah selesai, namun baru sekitar 20 tabung yang sudah diberi penutup dan stiker, sisanya sekitar 140 tabung menununggu penutupnya. Tabung ini rencananya dibagikan ke seluruh jamaah sekitar masjid Al-Muhajirin, namun secara bertahap. "Alhamdulillah sudah ada sekitar 20 tabung yang diberi stiker," ujar Ketua Bidang Pembangunan Masjid Al-Muhajirin Yudi Okdesta didampingi Ustaz Nashihul Amin yang membuat stiker.

Di luar tabung ini tertulis ajakan shalat berjamaah dan manfaat berinfak sebagaimana anjuran salam Al-Quran dan Hadits. Dengan adanya tabung infak ini, maka jamaah bisa menyisihkan rezekinya di masukkan ke dalam tabung infak, kemudian di akhir atau awal bulan, akan dijemput oleh pengurus masjid atau petugas yang mengumpulkannya.

"Alhamdulillah, walau rezeki kita sedikit, tetapi masih bisa berinfak. Ini akan memberi berkah pada hidup kita," ujar Pembina Pengurus Masjid Al-Muhajirin Dr Zulkifli MAg.

Ditambahkan Ketua Yayasan Masjid Al-Muhajirin, Dr Hasanuddin MSi bahwa dengan tabung infak ini, jamaah akan mudah menyisihkan rezekinya untuk berpartisipasi berinfak untuk pembangunan masjid. "Tabung infak ini salah satu cara untuk mempudah berinfak," tukasnya.

Ketua RW04 Dusun 03 Baharuddin juga mengapresiasi pengurus masjid yang membuat tabung infak yang terbuat dari pipa ini. "Kelihatan sederhana, tapi ini akan mempermudah jamaah dalam berinfak. Kata-kata dalam stiker juga mengajak kita untuk shalat berjamaah dan bersedekah. Misalnya "Berinfaklah, maka Allah akan berinfak kepadamu"," paparnya.

Ketua Masjid Al-Muhajirin mengucapkan banyak trimakasi atas usulan pembuatan tabung infak ini. "Alhamdulillah, walau hidup kita sederhana, bahkan masih kekurangan, hidup kita berkah. Masih bisa bersedekah. Kalau pun belum bisa bersedekah, kita bersedekah dengan doa, mendoakan agar pembangunan masjid ini berjalan secara bertahap," paparnya.*

Belum ada Komentar untuk "Alhamdulillah 20 Tabung Infak Jamaah Akan Dibagikan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel