Yuk.. Shalat Berjamaah di Masjid

Remaja Masjid Al-Muhajirin Sukses Gelar Pelatihan Jurnalistik Dakwah


Pertama kali, workshop teknik jurnalistik dakwah ini diikuti remaja Masjid Al-Muhajirin. Peserta mengikuti pelatihan dengan antusias yang ingin belajar penulisan jurnalistik. Pemaparan materi sangat menarik, hadir sebagai pembicara atau nara sumber wartawan nasional, dosen dan professional IT. Ahad (31/07/2022).
 
Materi yang disajikan Dr. Jarir, M.Ag disukai oleh peserta. Beliau pernah juara nasional lomba karya jurnalistik. Ia memaparkan website masjid dan perubahan sosial dan secara detail menerangkan teknik menulis berita yang menarik.
“Sarannya kepada remaja untuk menjadi seorang penulis yang baik, sering-seringlah praktek. Menulis dengan hati, pikiran dan perasaan dan tetap berpedoman kepada UU ITE”, ujarnya.

Pelatihan jurnalistik tambah semarak lagi dengan adanya sesi tanya jawab antara peserta dengan Pimpinan Media DataRiau.com Riki Rahmat, S.I.Kom saat memaparkan materi media dan dakwah yang dibawakannya.

Riki Rahmat, S.I.Kom mengajak peserta berdakwah dan pilih konten dakwah bersumber dari Al-Quran dan hadis shahih dan diambil dari Ustadz yang jelas keilmuannya.
“Media salah satu alat untuk menyampaikan pesan-pesan dakwah menggunakan media sosial, whatsapp, instagram dan facebook, tiktok dan telegram, twitter, youtube dan portal web”, terangnya.

Media banyak diantaranya majalah, surat kabar, radio, televisi, website/blog, media social, video, dan lainya. Kali ini Wilhetri Pengelola  www.masjidalmuhajirin.com mempresentasikan cara membuat weblog masjid. Peserta tertarik dan praktek bersama menggunakan laptop dan android.

Peserta diakhir workshop semakin asik belajar teknik editing video dengan Nashihul Amin, S.Ag. Topik yang paling populer di internet. Berdakwalah dengan video dapat dilakukan dengan smartphone android yang kita miliki, melalui aplikasi editor foto atau video yang dapat di download di playstore. Aplikasi editor foto Canva, Picsart, Pixellab, Lightroom, Background Eraser. Dan Aplikasi editor video Kinemaster, VN, CapCut, Filmora Go, PixelFlow, papar Nashihul Amin, S.Ag.

Menurut Ketua Remaja Masjid Al-Muhajirin Miftah Fathi El Ghina A.Md. Gz, tujuan diadakan kegiatan ini agar kami remaja memahami teknik menulis yang menarik, media dan dakwah, teknik mengelola website masjid dan teknik editing video. Dan Insya Allah akan kami praktekan penulisan dakwah di website masjid, ungkapnya.

Acara workshop ini sangat bagus, materi yang dipaparkan oleh pembicara sangat dibutuhkan oleh kami. Dan berharap workshop ini diadakan lagi agar kami bisa menulis sesuai kaidah jurnalistik dan juga mahir buat video dakwah, ucap Ketua Panitia Workshop Jurnalistik Dakwah Belandra Salsabila didampingi remaja lainnya..

Ketua PHBI, Dakwah dan Majelis Taklim Masjid Al-Muhajirin Bu Yusmarni Asra mengapresiasi kegiatan pelatihan jurnalistik yang diikuti oleh remaja masjid. Sehingga berita dan dakwah di masjid tersampaikan ke seluruh jamaah dan masyarakat, ujarnya.***

Gallery foto oleh Tim IT
















































.

Belum ada Komentar untuk "Remaja Masjid Al-Muhajirin Sukses Gelar Pelatihan Jurnalistik Dakwah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel